Salah satu pojokan Kolam Renang Pesona Khayangan

Kolam Renang Pesona Khayangan di Kota Depok

Sebelumnya kami berniat ke kolam renang Aladdin di perumahan Grand Depok City saat liburan natal. Sesampainya disana, kami kaget karena ternyata kolamnya penuh. Seketika itupun kami teringat dengan Kolam Renang Pesona Khayangan. Daripada mengecewakan anak, kamipun meluncur kesana.

Lokasi Kolam Renang Pesona Khayangan

 

Kolam renang ini merupakan bagian dari Klub Pesona Depok, dan letaknya tidak jauh dari gerbang utama perumahan (sekitar 500 meter). Pengunjungnya tidak terlalu banyak dan tempat parkir pun lengang, sehingga tidak ada antrian sama sekali. Pada saat itu, tiket masuk seharga Rp24.000,00 per orang (di atas umur 1 tahun bayar tiket). Kalau tidak salah untuk weekend tiket per orang Rp28.000,00. Kolam renang buka setiap hari senin sampai  dengan minggu dari pukul 06.00 sd 20.00 WIB.

Kolam renang Pesona Khayangan terletak di dalam area perumahan
Kolam terletak di dalam area perumahan

Area di sekitar kolam sejuk dan tidak gersang, dengan kursi payungnya untuk bersantai. Ruang gantinya bersih. Menjelang sore pukul 15.00 pengunjungnya semakin banyak tapi itupun tidak lebih dari 20 orang. Begitulah gambaran pengalaman kami berenang di kolam renang perumahan Pesona Khayangan Depok.

Mampir juga ke kolam renang Hotel Bumi Wiyata atau Kolam Renang Paragon.

Komentar Anda